" welcome to My BlOg Lyenk lYunK TroUbLe "

Selasa, 25 Agustus 2009

Apakah Arti Sahabat Bagimu???


kata sahabat adalah sebuah kata yang menandakan bahwa manusia adalah makhluk sosial namun demikian besar arti sebenarnya dari sebuah persahabatan sehingga membuatnya begitu berarti. kadang sahabat dapat membuat hari-hari yang kita lalui benar-benar indah dan memiliki banyak cerita, namun kadang juga sahabat membuat kenangan terburuk untuk kita sepanjang hidup. tetapi kadang kala juga sahabat bisa berakhir indah atau bisa juga buruk,

namun, saya juga tidak bisa pungkiri bahwa hal yang bertentangan tersebut banyak terjadi disekitarku. dan harapku saya tidak menjadi bagian dari itu, sebab saya ingin menempatkan arti sahabat sebenar-benarnya SAHABAT bukan melebihi itu,

untuk saya sahabat adalah sahabat, dan sahabat terbaik adalah sahabat yang tau kapan dia atau kita membutuhkannya. sahabat bukan lah tempat pelarian saja. bagi saya sahabat adalah dimana kita bahagia, sedih, ataupun yang lain kita lewati bersama sahabat. entah itu sahabat cowok atau juga cewek.

kita hidup di dunia jelas membutuhkan teman atau sahabat, mencari sahabat sejati takkan mudah seperti halnya kita membalikkan telapak tangan kita. sahabat sangatlah sulit kita untuk mencarinya, tapi kalau musuh dengan 1 ucapan kita udah bisa mendapatkannya.

::butuh waktu yang lama untuk membangun sebuah persahabatan, tetapi hanya butuh waktu singkat untuk menghancurkannya::

::butuh waktu yang lama kita mencari sahabat sejati, tapi butuh waktu se menit kita mencari musuh::

jagalah tali persahabatanmu dengan baik, janganlah kau menghancurkan arti sahabat.............^_^

Senin, 24 Agustus 2009

Dua obat-obatan yang biasa digunakan untuk menangani osteoporosis diduga efektif dalam membunuh virus influenza. Virus flu yang dimaksud tanpa terkecuali virus baru flu babi atau H1N1 dan flu burung atau H5N1. Demikian menurut hasil penelitian di Hong Kong, Cina.

Seperti diwartakan Reuters, dua obat itu adalah pamidronate dan zoledronate. Obat-obatan ini dipasarkan perusahaan farmasi yang berkantor Basel, Swiss, Novartis AG. Sedangkan merek obatnya adalah Aredia dan Reclast.

Dalam penelitian tersebut, para peneliti menyingkap bahwa dua obat-obatan itu memicu produksi darah putih jenis sel yd-T menjadi lebih banyak. Darah inilah yang membunuh sel terinfeksi virus flu. Sementara, virus flu hanya bisa memperbanyak diri pada sel tubuh manusia atau hewan. Membunuh sel yang terinfeksi dapat menghentikan upaya virus tersebut, demikian kata para peneliti.

Profesor Lau Yu-lung dari Ilmu Kesehatan Anak dan obat-obatan remaja Universitas Hong Kong menggambarkan, sel manusia yang terinfeksi sebagai "pabrik yang memproduksi virus". "Obat ini secara khusus menyerang virus. Kemudian membasmi pabrik yang memproduksi virus tersebut," ujar Lau.

Peneliti lainnya, Malik Peiris, mengatakan bahwa obat-obatan ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh manusia. Menurutnya, peningkatan kekebalan ini sangat penting lantaran virus flu dapat bermutasi tanpa henti sehingga efisiensi vaksin jadi berkurang.

Minggu, 23 Agustus 2009

Sejumlah Artis Luncurkan Album Religi


Kehadiran tembang religi di bulan suci Ramadan tak ubahnya oase inspirasi ibadah. Meski telah sukses dengan album nonreliginya, kini grup band ST12 dan Ungu kembali meluncurkan album religi. Bagi mereka ini dilakukan berdasarkan pengalaman mereka.

Tatkala ST12 sudah hampir merampungkan proses pembuatan video klip album religinya, Ungu justru baru meluncurkan album tersebut di sebuah panti asuhan. Pada Ramadan kali ini, Ungu memberi judul Maha Besar, Hanya Kau dan Dia Maha Sempurna. Single utama album ini yaitu, Maha Sempurna. Meski konsep album religi kali ini jauh berbeda dengan album religi sebelumnya, mereka berharap album ini tetap dapat diterima. "Kita berharap pendengar nantinya ada sedikit pencerahan setelah mendengarkan album tersebut," ujar Pasha, vokalis grup band Ungu kepada tim Kasak Kusuk yang ditayangkan SCTV, Sabtu (22/8) siang.

Munculnya album religi bukanlah dominasi grup band saja. Setelah muncul nama Opick dan Amanda, kini muncul penyanyi pendatang baru yang juga meluncurkan album religi, Vidi Aldino. Vidi menilai, video klip album religinya ini hanya sedikit bernuansa Ramadan. Terkait perilaku yang harus sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan, Vidi berujar, "nyanyi ato nggak nyanyi religi, harus tetap berperilaku baik".

;;